SS.com, Pangkalpinang – Kader PKK Bukit Intan mengikuti perlombaan IVA Test PKK Kota Pangkalpinang di kantor Kecamatan Bukit Intan, Kamis, (19/1) pagi.
Dihadiri langsung Ketua TP PKK Kota Pangkalpinang, Monica Haprinda beserta pengurus lainnya Pokja 4 sebagai tim penilai perlombaan.
Kehadiran tim penilai disambut dengan yel-yel dari ibu kader PKK Kelurahan dan Kecamatan.
Dalam sambutannya, Camat Bukit Intan Yansyah katakan bahwa dalam kurun waktu selama tahun 2022 sudah bersinergi dengan 2 puskesmas, lurah, dan ibu-ibu ketua TP PKK baik kecamatan serta kelurahan Bukit Intan.
“Langsung turun door to door ke masyarakat ditambah dengan inovasi menarik seperti pembuatan pernak-pernik contohnya Kipas, Tumbler, dan lain sebagainya,” sebut Yansyah dihadapan para Tim Penilai.
Selanjutnya Yansyah juga mengingatkan betapa pentingnya mengikuti Test IVA tersebut, mengingat test tersebut tidak dipungut biaya alias gratis.
“Kedepannya kita semua diharapkan dapat lebih berinovasi untuk masyarakat, dan capaiannya lebih meningkat dari tahun ke tahun,” ujar Yansyah. (Reza)