Eratkan Silaturahmi dan Kemitraan, Pj Gubernur Sumsel Buka Puasa Bersama Ormas, LSM dan Kalangan  Aktivis

oleh -63 Dilihat
oleh

Serumpunsebalai.com, Palembang –  Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni menggelar buka puasa bersama sejumlah Organisasi Masyarakat (Ormas), Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)  dan para aktivis se-Sumsel guna mempererat silahturahmi. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Swarna Dwipa, Palembang, Sumatera Selatan, Senin (1/4/2024).

“Bulan ramadhan ini kita bisa manfaatkan untuk bisa saling bersilaturahmi, kita bersyukur punya bulan Ramadhan, Ramadhan yang satu tahun sekali Ini amal ibadah kita dilipatgandakan pahalanya,” kata Fatoni.

Dalam kesempatan ini, Fatoni mengungkapkan beragam pencapaian yang telah berhasil dicapai Provinsi Sumsel. Di antaranya, pertumbuhan ekonomi Provinsi Sumsel sebesar 5,08 persen pada triwulan 3 Tahun 2023 (yoy) dan merupakan pertumbuhan ekonomi tertinggi di wilayah Sumatera.

Kemudian tingkat kemiskinan ekstrim Sumsel juga menurun menjadi 11,78%. Angka ini mencapai target nasional yaitu 11,59% sampai 12,66%.

“Semua ini kita bisa jaga sama-sama dan bisa kita pertahankan, serta kita perbaiki lagi,” harapnya.

Sebagaimana diketahui, Provinsi Sumsel juga sedang gencar melakukan berbagai Gerakan Serentak yang berkolaborasi dengan instansi swasta, BUMN/BUMD, stakeholder dalam memaksimalkan capaian hasil  pembangunan.

Di antaranya, Gerakan Pasar Murah Serentak se-Sumsel, Gerakan Inflasi Serentak se-Sumsel, Gerakan Bedah Rumah Secara Serentak se-Sumatera Selatan (GBRSS) yang akan direalisasikan pada 8.391 rumah yang sudah tak layak huni.

“Angka tersebut masih bisa bertambah seiring dengan program dari dana desa juga Baznas Provinsi dan Kabupaten/Kota serta CSR Perusahaan Swasta, sehingga akan banyak sekali rumah yang akan dibedah,” ucap Fatoni.

Selanjutnya, Gerakan Pembangunan Sanitasi Serentak se-Sumatera Selatan (GPSSS) yang direncanakan akan membangun sanitasi ribuan rumah warga. Kemudian, ada juga Gerakan Penanganan Stunting se-Sumatera Selatan (GPStSS).

“Gerakan serentak seperti ini terus dilakukan agar pembangunan di Sumsel bisa lebih efektif, efisien, tepat sasaran, bisa diukur keberhasilannya dan bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tegas Fatoni.

Fatoni mengatakan, ke depannya Provinsi Sumsel akan dibangun sawah baru seluas 200.000 hektar dengan rincian pada semester 1 sudah dibangun hampir 100.000 hektar, lalu di semester kedua akan dibangun 100.000 hektar lagi.

“Ini termasuk yang terbesar di Indonesia, dan kita akan jadikan sesuai dengan anggaran. Kementerian Pertanian Provinsi Sumsel akan menjadi percontohan pertanian modern di Asia, mudah-mudahan ini bisa kita lakukan. Kita bersyukur Sumatera Selatan ini provinsi yang sangat kaya potensinya, sangat banyak potensi tambang, perkebunan, serta pertanian yang sangat besar,” tandasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sumsel Al Fajri Zabidi  mengatakan kegiatan buka bersama ini dapat dimaknai sebagai sebuah penguatan tali silaturahmi semua, khususnya Forkopimda, Ormas, LSM dan Aktivis.

“Hal ini sejalan dengan semangat meningkatkan ibadah di bulan suci ini. Sebagaimana yang kita ketahui bahwa setiap ibadah yang dikerjakan pada bulan Ramadhan nilai pahala akan berlipat ganda. Untuk itu sudah selayaknya kita berkumpul dalam kegembiraan seraya menuntaskan ibadah puasa kita,” katanya. (Retok)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *